Kue Kuburan Pocong, Cocok Dikirim Buat Ulang Tahun Mantan

Nusantaratv.com - 04 November 2021

Kue kuburan pocong. (Tangkapan layar TikTok @sarakapril)
Kue kuburan pocong. (Tangkapan layar TikTok @sarakapril)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Kuburan pocong. Mendengar namanya saja sudah seram. Tapi, apa yang dilakukan wanita ini beda. Dia membuat kue kuburan pocong.

Kue berbentuk pocong ini diunggah pemilik akun TikTok @sarakapril. Kreasinya itu dibagikan lengkap dengan cara membuatnya.

"Kue kuburan pocong," tulis Sarah Aprilia dalam caption video, yang dikutip Nusantaratv.com, Kamis (4/11/2021).

Sarah mengaku membuat kue ini pada malam hari. Dia memperlihatkan bahan-bahan yang digunakan untuk membuat kue kuburan pocong ini. "Pocongnya itu terbuat dari ginger bread cookies," ujarnya.

Selanjutnya, dia mencampurkan bahan-bahan seperti tepung, cokelat, telur, gula dan lainnya. Lalu, adonan tersebut dibentuk seperti jenazah. Nah, agar adonannya tidak mudah bergeser, maka harus ditusuk terlebih dahulu menggunakan tusuk sate.

Jika sudah, kue lalu dilapisi dengan royal icing dan dibalut dengan kain kafan yang terbuat dari fondan warna putih. "Bikin detil yang menyerupai kain (kafan pocong)," ucapnya. 

Bila sudah dibuat detailnya, berikan taburan cokelat bubuk untuk membuat tampilan kue pocong terlihat lebih kotor dan realistis. Setelah itu, baru siapkan alas kue yang berbentuk kuburan.

Cara membuat alasnya cukup dengan menggunakan sponge cake yang dilapisi butter cream. Hias layaknya makam dan berikan taburan bunga-bunga yang lagi-lagi terbuat dari fondan guna menghadirkan kesan menyeramkan.

@sarakapril Kue kuburan pocong #KreasiKue #karyaseniku #halloween ♬ Haunted House Theme Song - Halloween Sounds

Setelah jadi, Sarah langsung menyantapnya. Alhasil, kreasinya ini menuai beragam komentar dari para netizen.

"Ngeri ya pas makan kuenya malem-malem," cetus netizen.

"Liat aja takut, apalagi makan," timpal netizen lain.

"Walaupun gratis, ga minta, sumpah takut," imbuh netizen lain. 

"Keren, cocok nih dikirim buat ulang tahun mantan," ucap netizen lain.

"Bayangin bikin kue pocongnya tengah malem, terus ada pocong beneran," jelas netizen lain.

"Kue ini bisa mengingatkan bahwa umur kita bukan bertambah, melainkan berkurang," tukas netizen lain.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])