Pramono Tegaskan Normalisasi Ciliwung dan Krukut Dilanjutkan

Nusantaratv.com - 03 November 2025

Gubernur Jakarta Pramono Anung
Gubernur Jakarta Pramono Anung

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Gubernur Jakarta Pramono Anung sudah menandatangani Penetapan Lokasi (Penlok) pembebasan lahan di sungai Ciliwung dan Kali Krukut. Langkah ini dilakukan guna mengurangi banjir di Jakarta. 

Hal itu diungkapkan Pramono usai melakukan audiensi dengan Pimpinan NT Corp di Balai Kota, Senin (3/11/2025). 

Menurut Pramono ada tiga penyebab banjir di Jakarta. Diharapkan adanya pembebasan lahan di Ciliwung dan Krukut dapat mengatasi ketiga penyebab banjir tersebut. 

"Jadi saya sudah menandatangani Penlok untuk normalisasi Sungai Ciliwung dan juga Kali Krukut. Karena memang sekarang ini dua itulah yang menyebabkan banjir yang ada di tengah. Dan Sungai Pesanggrahan yang ada di barat. Mudah-mudahan setelah normalisasi nanti secara signifikan banjir Jakarta bisa mengalami penurunan," kata Pramono.

Pramono menyebut ada tiga hal yang menyebabkan terjadinya banjir di Jakarta. Satu karena kiriman. Dua karena curah hujan yang tinggi. Yang ketiga karena air rob. 

"Jadi ketiga-tiganya harus selesaikan," ujarnya. 

Khusus untuk menangani rob, kata Pramono, pihaknya sudah memasang hampir 600 pompa untuk mengatasi ketika air pasang. 

"Dan itu terbukti ketika seperti kemarin. Hujan kan di Jakarta termasuk yang tidak terlalu lama dibandingkan dengan daerah daerah di Jakarta," pungkasnya.  

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close