NTV BREAKING NEWS: Gempa 6,3 M Guncang Bengkulu, Sejumlah Warga Terluka dan Puluhan Rumah Rusak Berat

Nusantaratv.com - 23 Mei 2025

Puluhan rumah hancur dan sejumlah warga terluka akibat gempa berkekuatan 6,3 magnitudo yang mengguncang Bengkulu
Puluhan rumah hancur dan sejumlah warga terluka akibat gempa berkekuatan 6,3 magnitudo yang mengguncang Bengkulu

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Puluhan rumah di Kota Bengkulu mengalami rumah rusak berat. Bahkan beberapa mengalami roboh total akibat guncangan gempa berkekuatan 6,3 magnitudo yang terjadi Jumat (23/5/2025) pukul 2.57 WIB dini hari. Sejauh ini belum ada laporan korban jiwa, namun BPBD maupun pihak terkait lainnya masih melakukan pendataan.

Wilayah yang terdampak paling parah adalah di Kelurahan Betungan, Kota Bengkulu. 

Selain di Bengkulu, getaran gempa juga dirasakan hingga ke beberapa wilayah di provinsi tetangga seperti Sumatera Selatan, dan Jambi.

Salah satu titik terdampak parah adalah perumahan Raflesia di mana sekitar 35 rumah dilaporkan mengalami kerusakan berat. Bahkan sebagian di antaranya roboh total. Sementara puluhan rumah lainnya mengalami kerusakan ringan akibat gempa.

"Kejadian tuh sekitar 2 jam dini hari. Dan kami langsung panik kan langsung keluar. Ada juga yang sempat terjebak di dalam rumah. Ada juga yang terluka ringan di bagian kepala," tutur Anto korban gempa Bengkulu seperti diberitakan Nusantara TV.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close