Kasus Penipuan Transfer Palsu di Toko Jenahara Berakhir Damai

Nusantaratv.com - 18 April 2025

TNA terekam kamera CCTV saat melakukan penipuan dengan memalsukan bukti transfer pembayaran.
TNA terekam kamera CCTV saat melakukan penipuan dengan memalsukan bukti transfer pembayaran.

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Kasus penipuan bermodus transfer palsu di toko busana Jenahara di salah satu pusat perbelanjaan di Jakarta Selatan, berakhir damai. 

Pemilik toko memilih menyelesaikan masalah secara kekeluargaan dengan pelaku berinisial TNA (32), tanpa melanjutkan proses hukum.

"Pemilik toko baju melakukan mediasi saja, jadi tidak melaporkan. Dari situ duduk bareng, terjadi mediasi dan berakhir dengan damai. Dengan surat perjanjian tentunya," kata Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Nurma Dewi dalam keterangannya, di Jakarta, dikutip dari Antara, Jumat (18/4/2025.

TNA diketahui melakukan penipuan dengan berpura-pura membayar melalui transfer saat berbelanja di salah satu gerai pakaian di Pondok Indah Mall 2, Pondok Pinang, Kebayoran Lama, Jakarta Selatan. 

Aksi ini terjadi pada Jumat (11/4/2025) malam, ketika toko sedang ramai. TNA menunjukkan bukti transfer palsu senilai Rp2.186.400 kepada kasir, yang kemudian memfotonya sebagai bukti transaksi.

TNA telah menyampaikan permintaan maaf secara terbuka melalui video atas aksi penipuan di Toko Jenahara. (Foto: Tangkapan layar Instagram @jaksel.kabarku)

Namun, beberapa hari kemudian, tim keuangan toko menemukan adanya selisih dalam laporan penjualan. 

Setelah dicek ulang melalui rekaman CCTV, diketahui bukti transfer yang digunakan TNA tidak sah. Video rekaman tersebut akhirnya diunggah ke media sosial dan menjadi viral.

Polisi bergerak cepat dan menangkap TNA pada Selasa (15/4/2025) malam di sebuah hotel di kawasan Kebayoran Lama.

Meski begitu, pemilik toko memutuskan untuk tidak membawa kasus ini ke ranah hukum, mengingat kasus ini termasuk delik aduan. TNA telah menyampaikan permintaan maaf secara terbuka melalui video.

"Atas kebesaran hatinya, juga kepada kasir yang saya rugikan, terima kasih sudah memberikan keringanan kepada saya untuk melakukan ganti rugi penipuan tersebut," ucap TNA.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close