Nusantaratv.com - Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI Bambang Soesatyo (Bamsoet) bersama Generasi Lintas Budaya dan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) akan meluncurkan lagu Hymne Pancasila dan Lagu Pancasila Edukasi 'Jiwaku adalah Pancasila', sebagai bagian dari cara kreatif MPR RI dan Generasi Lintas Budaya dalam mensosialisasikan Empat Pilar MPR RI kepada generasi muda bangsa. Lagu tersebut berisi pesan kebangsaan tentang pentingnya nilai-nilai Pancasila diterapkan dalam berbagai sendi kehidupan berbangsa, bernegara, dan bermasyarakat.
"Dalam lagu tersebut, rencananya kita akan ajak serta berbagai anak-anak muda kreatif yang aktif di berbagai platform media sosial. Seperti Atta Halilintar, Irfan Hakim, Andre Taulani, Sule hingga Raffi Ahmad, maupun berbagai tokoh lainnya yang telah menjadi influencer di kalangan generasi muda. Pelibatan mereka sangat penting, karena dengan kekuatan digital yang masing-masing dimiliki para influencer tersebut, bisa memberikan dampak yang signifikan kepada berbagai kalangan," ujar Bamsoet usai menerima pengurus Generasi Lintas Budaya, di Jakarta, Selasa (25/1/2022).
Pengurus Generasi Lintas Budaya yang hadir antara lain Penanggungjawab Raja Asdi, Ketua Olivia Zalianty, dan pengurus lainnya seperti Ndaru Kusumo, dan Indra.
Ketua DPR RI ke-20 ini menjelaskan, sebelumnya MPR RI juga telah meluncurkan video klip lagu 'Pilar Bangsa' sebagai official song Sosialisasi Empat Pilar MPR RI, yang dapat disaksikan melalui kanal youtube MPRGOID. Bekerjasama dengan kelompok Seniman Nusantara, antara lain terdiri dari Andre Hehanusa, Chicha Koeswoyo, Harvey Malaiholo, Iis Sugianto, Lita Zein, Nindy Ellesse, Ronnie Sianturi, Sari Koeswoyo, dan Tamara Geraldine.
"MPR RI juga telah meluncurkan novel 'Meraih Mimpi'. Menceritakan perjuangan serta rintangan yang harus dilalui Sukmo dalam mengejar keberhasilan. Didalamnya terdapat berbagai kisah menarik yang mampu menjadi inspirasi bagi generasi muda, serta masyarakat Indonesia," jelas Bamsoet.
Kepala Badan Bela Negara FKPPI ini menerangkan, Vaksinasi Ideologi menggunakan Sosialisasi Empat Pilar MPR RI untuk membangun imunitas jati diri dan karakter kebangsaan agar mampu menangkal berbagai ancaman virus ideologi, tidak boleh hanya dilakukan dengan kegiatan konvensional seperti seminar dan diskusi. Melainkan harus dikembangkan lebih kreatif dan inovatif. Selain melalui kesenian seperti lagu 'Pilar Bangsa', lagu 'Jiwaku adalah Pancasila', serta novel 'Meraih Mimpi'. Sosialisasi Empat Pilar MPR RI juga akan digelar melalui stand up comedy, yang kini sedang hits di kalangan generasi muda.
"Sosialisasi Empat PIlar MPR RI secara kreatif juga dilakukan dengan menggandeng berbagai komunitas. Seperti pecinta burung berkicau, mobil antik, motor besar, hingga berbagai komunitas lainnya. Menjadi bagian dari re-branding MPR RI agar semakin fresh, up to date, dan tidak ketinggalan zaman. Sehingga keberadaan MPR RI bisa merasuk ke berbagai kalangan," pungkas Bamsoet.