Hadiri Perayaan Paskah, Gus Jazil: Kita Harus Bangga Jadi Bangsa yang Beragam

Nusantaratv.com - 17 Mei 2022

Wakil Ketua MPR RI  Jazilul Fawaid (kanan). Foto: Dok MPR
Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid (kanan). Foto: Dok MPR

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com - Wakil Ketua MPR RI Jazilul Fawaid menghadiri acara perayaan Paskah yang digelar oleh Pinasungkulan Mapalus ne' Toulour, wadah tempat berkumpulnya warga di sekitar Danau Tondano, Minahasa, Sulawesi Utara yang berada di tanah rantau, serta Pelantikan Pengurus Pinasungkulan Mapalus ne' Toulour di Anjungan Sulut, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, Minggu (15/5/2022).

Dalam sambutannya, Jazilul Fawaid yang akrab disapa Gus Jazil mengapresiasi keguyuban dan semangat yang dibangun warga Minahasa, khususnya yang tergabung dalam Pinasungkulan Mapalus ne' Toulour. 

"Saya sangat mengapresiasi keberagaman etnik, kultur, adat istiadat yang ada di Indonesia. Kita bangga menjadi negara yang beraneka ragam agama, adat istiadat, bersendikan Pancasila, Bhineka Tunggal Eka. Kita senang hidup di Indonesia yang beragam suku adat budaya, termasuk Minahasa," ujarnya.

Di tengah kondisi bangsa yang dilanda banyak kesulitan akibat pandemi Covid-19, Gus Jazil berpesan agar warga Minahasa yang ada di perantauan tetap selalu bisa hidup dengan suasana riang gembira. 

"Kerianggembiraan ini penting untuk bangsa Indonesia hari ini. Jangan sedikit-sedikit curiga, marah. Lebih baik kita selalu tertawa dan kita harus positive thinking. Itulah yang diajarkan leluhur kita sesungguhnya agar kita selalu bisa bersatu atas nama bangsa Indonesia," kata Gus Jazil.

Sebagai wakil Ketua MPR, Gus Jazil berharap Indonesia bisa segera kembali bangkit dan masyarakatnya selalu bisa bertahan dan bangkit dari keterpurukan. 

"Saya juga sampaikan salam dari Pak Muhaimin Iskandar, ketua umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Mudah-mudahan kedekatan ini bisa terus kita bina agar kita bisa saling memberikan manfaat satu sama lain," tutur Gus Jazil yang juga Wakil Ketua Umum PKB.

0

(['model' => $post])

x|close